李亭卉翻譯 — 臺北:僑委會,2011. — 201 頁. —(中印尼文版)— ISBN: 9789860220711
Untuk membantu proses belajar mengajar bahasa Mandarin bagi para keturunan tionghoa yang tinggal di luar negeri, Komisi Luar Negeri Taiwan dalam beberapa tahun belakangan ini, terus mengembangkan berbagai jenis dan kategori materi pengajaran bahasa Mandarin. Diharapkan isi pengajaran yang aktif dan praktis ini dapat membuat setiap sistem pengajaran menjadi lebih baik dan menyenangkan. Buku “Seribu kata belajar bahasa mandarin” ini telah disiapkan oleh penulis yang bernama Mrs. Ma Chao Hua, yang adalah ahli bahasa Mandarin profesional di Harian bahasa Mandarin. Selain itu, pada tahun 2006, Komisi Luar Negri Taiwan juga mengundang Profesor Pan Li-Chu dari “National Taiwan Normal University”, sebagai prasarjana bahasa Mandarin; dan Profesor Fan Li-Na dari “National Kaoshiung Normal University” sebagai sarjana mengajar bahasa Mandarin sebagai bahasa asing, untuk bergabung dalam pembuatan buku ini. Sedangkan bagian terjemahan ke dalam bahasa Indonesia, kami meminta Lee Ting-Hui, guru dari Duta Bina Siswa, Jakarta untuk membantu proses penerjemahan dan pengoreksian buku ini. Komisi Urusan Luar Negeri Taiwan juga mengucapkan terima kasih yang tulus kepada para profesor–profesor dan ahli bahasa yang sudah membantu dalam pembuatan buku ini. Dan berharap melalui perbedaan lingkungan pengajaran, para pelajar dapat menerapkan isi pengajaran dengan lancar dalam kehidupan sehari-hari.